Tidak ada usaha yang mengkhianati hasil. Kembali, Pramita membawa pulang piala kebanggaan ke Madrasah tercinta melalui keikutsertaan pada acara Gelang Mas (Gelar Lomba Penggalang Madrasah Tsanawiyah Al Ittihad Scout) ke-5. Lomba Se-Malang Raya ini diselenggarakan pada Hari Minggu (6/10), bertempat di MTs Al Ittihad Poncokusumo Kab. Malang.
Pramita yang beranggotakan 16 orang, dalam satu regu putra dan satu regu putri berangkat dari Madrasah pada pukul 06.10 dan tiba di lokasi lomba pada pukul 07.10. Pada kesempatan ini Pramita didampingi oleh lima orang pembina Pramita.
Pramita tiba kembali di Madrasah tepat pada pukul 20.10 dengan membawa prestasi yang membanggakan. Mata lomba yang berhasil dijuarai oleh Pramita adalah:
Juara 1 Ranking Satu Semaphore Putri
Juara 3 Fotografi
Juara 2 Fotografi Favorit
Juara 3 Handycraft Putra
Juara Tergiat 1 Basecamp Favorit
Thropy Penghargaan Gelang Mas
Sebagaimana dilansir dari akun instagram resmi Gelang Mas @pramasta, acara yang bertema “Mempersiapkan Diri menjadi Manusia yang Tepat (Tangkas, Edukatif, Praktis, Aktif, dan Terampil)”, bertujuan untuk menggaungkan bahwa pramuka adalah salah satu sarana yang mampu menampung kreasi pemuda, serta menepis pandangan bahwa pramuka hanya sebatas kegiatan pelengkap di sekolah maupun madrasah.
Selamat dan sukses selalu untuk Pramita. Semoga terus berjaya pada perlombaan selanjutnya